BINCANG MAPRES 2022 – PGSD Bumi Siliwangi – Universitas Pendidikan Indonesia

BINCANG MAPRES 2022

Bandung, 20 Maret 2022 pukul 16.00 WIB telah dilaksanakan kegiatan Bincang Mapres melalui Instagram live. Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Pilmapres. Acara di pandu oleh moderator yaitu Muthia Nurul F. dan narasumber yaitu Sopiatul Padilah Mapres terpilih 2022.

Acara diawali dengan sesi sharing dengan teh dila mengenai perjalanan Pilmapres 2022. Kemudian teh dila memberikan tips untuk mengatur waktu, menambah semangat, dan mengatasi rasa malas di tengah perjalanan mengikuti Pilmapres, yaitu:

  1. Mengatur jadwal setiap kegiatan yang dilakukan dan mengurutkannya berdasarkan prioritas.
  2. Ingat akan tujuan dalam mengikuti kegiatan dan dorongan semangat dari teman juga bisa meningkatkan semangat.
  3. Jangan paksakan diri dan beri waktu untuk diri sendiri beristirahat.

Selai tips diatas, teh dila juga memberikan tips dalam mengikuti Pilmapres:

  1. Niat
  2. Berani mencoba
  3. Kemauan diri sendiri
  4. Usaha

Lalu teh dila juga menjelaskan bahwa banyak manfaat yang didapatkan dari mengikuti kegiatan Pilmapres ini, diantaranya:

  1. Memberikan pengalaman yang berkesan.
  2. Menambah ilmu dari setiap pematerian yang diberikan.
  3. Menambah relasi.
  4. Menambah portofolio.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.